Bhabinkamtibmas Kalurahan Palbapang Hadiri Rembug Warga Tahunan (RWT) Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Palbapang

Kamis, 27 Februari 20250 komentar

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Palbapang, BRIPKA Sutejo Pramono, S.H., menghadiri kegiatan Rembug Warga Tahunan (RWT) Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Palbapang di Kalurahan Palbapang, Kapanewon Bantul,Selasa (25/2/2025) pukul 20.00 WIB.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Panewu Kapanewon Bantul, Lurah Palbapang, Ketua Forum BKM Kabupaten Bantul, serta jajaran pamong dan perwakilan anggota BKM se-Kalurahan Palbapang.

Dalam acara tersebut, Koordinator BKM Palbapang menyampaikan laporan tahunan mengenai kondisi kesehatan keuangan BKM. Berdasarkan laporan yang disampaikan, BKM Palbapang dinyatakan masuk dalam kriteria Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), kategori A, serta menjadi yang terbaik se-Kapanewon Bantul.

Bhabinkamtibmas Kalurahan Palbapang, BRIPKA Sutejo Pramono, S.H., menyampaikan apresiasi atas kinerja dan transparansi BKM dalam mengelola dana serta program pembangunan berbasis masyarakat. Kehadiran kepolisian dalam acara ini sebagai bentuk dukungan terhadap program kemasyarakatan yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan warga.

Kegiatan berlangsung dalam keadaan aman, lancar, dan kondusif hingga selesai. (Humas Polsek Bantul)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger