Bhabinkamtibmas Kalurahan Pendowoharjo Hadiri Sosialisasi Bahaya Narkoba

Senin, 14 Juli 20250 komentar

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Pendowoharjo, Aiptu Wawan Giyarto S.Psi., bersama Babinsa Koramil 04/Sewon menghadiri kegiatan sosialisasi bahaya narkoba yang digelar di Pendopo Ngrompang, Pendowoharjo, Sewon, Bantul, Jumat (11/7/2025).

Kegiatan ini diinisiasi oleh mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) UPN “Veteran” Yogyakarta sebagai wujud pengabdian kepada masyarakat dalam rangka meningkatkan kesadaran akan bahaya narkoba. Sosialisasi menghadirkan narasumber dari Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Bantul yang memberikan materi mengenai jenis-jenis narkoba, dampak penyalahgunaan, serta upaya pencegahan di lingkungan keluarga dan masyarakat.

Acara tersebut dihadiri pula oleh tokoh agama, tokoh masyarakat, dan anggota Karang Taruna Dusun Banyon. Para peserta antusias mengikuti pemaparan materi dan sesi tanya jawab, yang diharapkan mampu menumbuhkan peran aktif masyarakat dalam memerangi penyalahgunaan narkoba di lingkungan sekitar.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Aiptu Wawan Giyarto S.Psi. mengajak warga masyarakat, khususnya generasi muda, untuk menjauhi narkoba dan bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif. Sementara Babinsa Koramil 04/Sewon menekankan pentingnya peran keluarga dan lingkungan dalam mengawasi serta membina generasi muda agar terhindar dari pengaruh negatif narkoba.

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap bahaya narkoba semakin meningkat, sehingga dapat mencegah peredaran dan penyalahgunaannya di wilayah Pendowoharjo dan sekitarnya.
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger