POLSEK PAJANGAN MENJADI TUAN RUMAH OLAH RAGA BERSAMA MUSPIKA PAJANGAN

Jumat, 24 Januari 20140 komentar



Jumat, 24 Januari 2014 jam 08.00 Wib bertempat di Mapolsek Pajangan telah dilaksanakan Olahraga bersama antar Instansi Kec. Pajangan. Kapolsek Pajangan AKP Sugeng Harsoyo bersama Waka Polsek Pajangan Iptu Herlan Budiman sebagai tuan rumah mengikuti kegiatan tersebut.

Olahraga bersama berupa senam kesehatan dipimpin oleh instruktur senam Ibu Chori dari Sanden. Kepala Instansi yang hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Rutan Bantul yang baru Dr. H. Syahrial Yuska, Bc, IP, SH, MH, Camat Pajangan Drs. Susanto, Sekcam Pajangan Bambang Yuliono, SE, Kepala UPTPPD Pajangan Turyana, S. Pd. Jas, Kepala Desa Sendangsari yang baru Muh. Irwan Susanto, ST, Kepala Bank BPD Kantor Kas Pajangan Harmonis Budi Setya, SE dan dan peserta olahraga bersama  ± 70 orang.

Pelaksanakan olahraga bersama dilaksanakan dengan meriah. Seusai melaksanakan olehraga, para peserta beramah tamah dengan jamuan seadanya.

Olahraga bersama ini bertujuan untuk menyehatkan dan menyegarkan badan dan pikiran serta memperkuat tali silaturohmi antar instansi se Kec. Pajangan.

Hingga selesainya kegiatan olahraga situasi dalam keadaan aman kondusif. (Sihumas Pajangan)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger