GIAT PSA DI SD MUHAMMADIYAH DAHROMO II PLERET

Jumat, 06 Maret 20150 komentar



Kanit Binmas Polsek Pleret Aiptu Edy Sarwono dan Bhabinkamtibmas Segoroyoso Brigadir Sudi Harsono melaksanakan program Polisi Sahabat Anak (PSA) di SD Muhammadiyah Dahromo II, Jumat, 7 Maret 2015 sekitar jam 08.00 wib.

Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan pencitraan Polri yang humanis, simpatik dan akrab dengan para siswa. Melalui kegiatan ini juga polisi melakukan pendekatan dan pengenalan serta pembinaan bagi para siswa calon generasi penerus bangsa sehingga kedepanya mereka bisa dibanggakan.

PSA ini dilaksanakan di dalam kelas yang diikuti siswa Klas 5 dan Klas 6 sekitar 70 Orang. Dalam melaksanakan program PSA Kanit Binmas menyampaikan materi tentang tata tertib berlalulintas di jalan raya (umum), ia juga menyampaikan bahwa para siswa tidak perlu takut kepada polisi. Polisi adalah sahabat siswa, apabila para siswa tersesat di jalan atau mau minta bantuan lainya jangan segan segan menghubungi polisi atau mendatangi pos polisi terdekat, katanya.

Adapun materi yang diberikan adalah tentang keutamaan keselamatan di jalan raya, sopan santun di jalan raya dan mentaati tatatertib lalulintas. Selain itu kepada para siswa Panit Binmas memberikan suport agar siswa rajin belajar sehingga cita citanya dapat mudah diraih. Hormati orangtua dan guru serta kepada orang yang lebih tua karena jadi pelajar itu harus sopan dan hindari kenakalan.

Diujung penyampaian materinya, Aiptu Subari menekankan kembali kepada para siswa bahwa para siswa wajib mentaati peraturan lalulintas semenjak sekarang,  sehingga kalian nantinya akan terbiasa disiplin berlalulintas dan terhindar dari laka lantas. Saat ini kalian belum boleh mengendarai sepeda motor karena kalian masih kecil.

Kegiatan PSA di SD Muhammadiyah Dahromo II ditutup dengan tanya jawab dan berakhir pada pukul 11.30 Wib dalam keadaan aman kondusif. (Sihumas Sek Pleret)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger