YASINAN DAN PENGAJIAN RUTIN DI POLSEK BANTUL

Kamis, 02 April 20150 komentar



Jajaran anggota Polsek Bantul, setelah pelaksanaan apel pagi langsung menuju ke Musholla Al Ijtihad Komplek Polsek Bantul guna melaksanakan yasinan dan pengajian rutin, Kamis tanggal 2 April 2015 mulai jam 08.00 wib.

Kegiatan diikuti seluruh anggota yang beragama Islam dengan penceramah Ustadz Muchsin Pengasuh Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadiat Tajeman, Palbapang, Bantul. Untuk jamaah yasisan dipimpin PS. Kasi Humas Aiptu Banaji.

Selesai pembacaan surat Yasiin dilanjutkan dengan ceramah pengajian oleh Ustadz Muchsin dengan tema Keutamaan Sholat Jamaah dan Sholat Malam”. Dalam ceramahnya beliau menyampaikan sabda Rasulallah Saw, “Barangsiapa yang mengerjakan sholat lima waktu dengan berjamaah niscaya ia akan memperoleh 5 kemuliaan : (1) tidak akan faqir selama di dunia, (2) dilepaskan dari siksa qubur, (3) Menerima buku catatan amal dengan tangan kanan, (4) Kelak ketika melewati Shirothol Mustaqim bagai petir yang menyambar, (5) Masuk surga tanpa hisab dan siksa.

Dari ‘aisyah ra. Rasulallah Saw bersabda : “Tiga perkara yang bagiku (Rasulallah) itu wajib, akan tetapi bagi kamu sekalian itu sunnah, yaitu (1) Shoal witir, (2) Bersiwak, (3) Sholat malam/tahajud.” Diriwayatkan dari Umar bin Khattab, Rasulallah saw bersabda: “Barangsiapa yang istiqomah dalam mengerjakan sholat malam/tahajud dengan baik, niscaya Allah Swt memuliakan orang tersebut dengan 9 perkara. Akan tetapi, 5 perkara diberikan di dunia dan 4 perkara di akhirat kelak. Adapun 5 perkara tersebut yaitu (1) Dilindungi dari berbagai musibah, (2) Wajahnya memancarkan sinar ketaatan, (3) Hidup hatinya dan disukai masyarakat, (4) Hanya berbicara yang bermanfaat, (5) Dijadikan sebagai hakim/diberikan pemahaman yang luas.

Dan 4 perkara lainnya adalah, (1) Ketika dikumpulkan di padang Mahsyar dari dalam kubur keadaan wajahnya bersinar terang, (2) Dimudahkan hisabnya, (3) ketika melewati Shirothol mustaqim bagai petir yang menyambar, (4) menerima buka catatan amal dengan tangan kanan.”

Selesai ceramah dilanjutkan dengan sesi Tanya jawab dan pengajian berakhir jam 09.15 wib berjalan aman dan tertib. (Sihumas Sek Bantul)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger