Pilurdes Argosari Diikuti 4 Calon

Senin, 05 September 20220 komentar

 

Kapolsek Sedayu Kompol Masnoto S. Pd, MH, menghadiri kegiatan penetapan dan undian nomor urut Calon Lurah Kalurahan Argosari di Aula Kalurahan Argosari, Sedayu, Bantul, Jumat (02/9/2022).

Kegiatan tersebut di hadiri oleh Panewu Sedayu, Danramil Sedayu, Ketua Panitia 9, Bamuskal Argosari, Para calon lurah, Kadus se Kalurahan Argosari dan Tim sukses masing-masing calon lurah.

Adapun hasil penetapan dan pengundian nomor urut calon lurah Kalurahan Argosari yaitu :

Nomor urut 1: Sapta Hadi Saputra
Nomor urut 2: Sudarno
Nomor urut 3: Sadi
Nomor urut 4: Drs. Hidayaturachman

Kapolsek Sedayu mengingatkan kepada calon lurah dan tim sukses agar bersama-sama bisa menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.

"Kami dari pihak Kepolisian selalu menghimbau kepada para calon lurah dan tim suksesnya dapat menciptakan pemilihan lurah yang aman, damai dan sejuk," Jelas Kapolsek.

Dan kepada para tim sukses agar sama - sama menjaga pendukungnya supaya tidak terjadi gesekan antar pendukung.

"Mari kita sukseskan pemilihan lurah kali ini dengan damai dan nyaman," Kata Kapolsek Sedayu. (Humas Polsek Sedayu)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger