Selasa, 23 April 2013 pukul 09.00 Wib Sat Sabhara Polres
dan Polsek jajaran Polres Bantul
melaksanakan apel kesiapan operasional di halaman Mako Polres Bantul. Menurut Kapolres
Bantul AKBP Dra. Dewi Hartati pemeriksaan ini merupakan bentuk salah satu dari panca siap yang dicanangkan Kapolda DIY yaitu siap diri, siap data, siap mako, siap siaga dan siap operasional dalam menciptakan situasi wilayah Bantul aman dan
kondusif.
Kapolres Bantul sangat bangga dan mengucapkan terima
kasih kepada anggotanya yang langsung tanggap dan sigap saat ada panggilan
mendadak untuk di kumpulkan. Kesiapsiagaan ini selain menyongsong pemilu 2014
juga mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan yang sewaktu waktu datang
terjadi sehingga anggota maupun sarana dan prasarananya telah siap.
Dengan semakin maraknya premanisme dan gangguan jahat
lainya diluar wilayah Bantul, maka kita dituntut kesiapsiagaan dan bergerak cepat menangani
segala gangguan diwilayah sendiri dan tidak menutup kemungkinan juga diminta membackup
diluar wilayah Bantul.
Dengan kesiapsiagaan dan kemampuan bergerak cepat ini,
berarti kita telah menang satu langkah dalam menghadapi segala bentuk gangguan
Kamtibmas. Agar kesiapan seperti ini
terus ditingkatkan supaya setiap ada kejadian gangguan kamtibmas atau bencana
alam dan lain lainya bisa segera kita tangani sehingga aktifitas, keamanan dan
kenyamanan masyarakat
Bantul terjaga dengan baik.
Bantul terjaga dengan baik.
Selesai memberikan arahan, Kapolres Bantul melakukan
pengecekan terhadap personil Rayonisasi Dalmas. Dilanjutkan pengecekan satu
persatu kondisi kendaraan Patroli Sat Sabhara maupun Polsek Jajaran Polres
Bantul. sedangkan terhadap temuan dan segala kekurangan selanjutnya
ditindaklanjuti dengan upaya perawatan yang telah disediakan Sub Bag Sarpras
Polres Bantul. Kondisi kendaraan yang siap pakai merupakan bagian kesiapan
operasional Polres Bantul dalam melaksanakan tugas tugas kepolisian.
kepada para personil yang menggunakan kendaraan tersebut
wajib pula untuk merawat dan menjaganya untuk kelancaran pelaksanaan tugas. Mengingat
kendaraan dan pemegangnya harus dapat memberikan contoh bagaimana berkendara
yang baik kepada masyarakat.
Posting Komentar