ANJANGSANA KEPADA ANGGOTA YANG SAKIT DALAM RANGKA HUT BHAYANGKARA KE 67

Kamis, 27 Juni 20130 komentar



Dalam rangka HUT Bhayangkara ke 67 Polres Bantul melaksanakan anjangsana kepada anggota yang menderita sakit maupun keluarga dari polri yang telah meninggal dunia, Rabu tanggal 26 Juni 2013 sekira pukul 10.30 Wib. Anjang sana dilaksanakan oleh Kabag Sumda Jamin didampingi Kasubag Sumda AKP Darmawan, Spd dan Anggota Dokes Polres Bantul.
Pada kesempatanya pertamanya, rombongan Kabag Sumda yang didampingi Kapolsek Bantul AKP Aris Waluyo anjangsana kepada anggota Polsek Bantul Aiptu Sukardi yang menderita sakit Struk yang dirawat dirumahnya.

Dalam kunjunganya, Kabag Sumda menanyakan perkembangan kondisi anggota maupun keluarganya dan memberikan motivasi agar cepat sembuh supaya bisa melaksanakan tugasnya kembali serta diberikan bingkisan berupa Buah-buahan, serta uang tunai sebesar Rp 500.000,- yang disampaikan langsung oleh Kabag Sumda dan diterima oleh Aiptu Sukardi guna membantu biaya pengobatanya.

Selain anjangsana kepada Aiptu Sukardi, anjangsana juga dilakukan kepada 4 anggota lainya yaitu anggota Polsek Pundong Briptu Subroto yang menderita Struk, anggota Dokes Brigadir Subrianto, anggota Polsek Pandak Brigadir Djaelani dan keluarga almarhum Aiptu Gianto. Kepada mereka juga diberikan bingkisan dan uang sebagai bentuk bantuan pengobatan sebesar Rp 500.000,- oleh Kabag Sumda.

Kabag Sumda menjelaskan, anjangsana ini adalah salah satu program dalam rangka HUT Bhayangkara ke 67 selain itu juga kegiatan ini merupakan kewajiban kita  untuk memberikan semangat, motifikasi, harapan maupun materi kepada mereka yang membutuhkan.  Juga merupakan sarana untuk merekatkan tali silahturohmi sehingga mendapat pahalaNya, Jelasnya.

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger