PERTANDINGAN BOLA VOLY ANTAR POLSEK DAN SATKER POLRES BANTUL DALAM RANGKA SAMBUT HUT BHAYANGKARA KE 67

Rabu, 19 Juni 20130 komentar



Bertempat di lapangan kantor DPRD Kab Bantul telah berlangsung pertandingan bola volley antar Polsek tingkat Polres Bantul dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 67. Pertandingan yang menggunakan sistim gugur ini dimulai pada pada tanggal 18 sd 25 Juni 2013. Pertandingan diikui 28 tim dari gabungan Satker Polres Bantul dan 17 Polsek jajaran Polres Bantul.

Dalam babak penyisihan tersebut tim Polsek Bambanglipuro  berhadapan dengan tim bola volley dari satuan  fungsi Reskrim Polres Bantul. Pada menit – menit pertama tim sat reskrim yang didominasi pemain-pemain muda selalu mmberikan gebarakan dengan memberikan pukulan smash yang cukup merepotkan tim Polsek Bambanglipuro, yang dimotori oleh Kanit Provos Aiptu Suprihatin.

Tampak dalam pertandingan tersebut bahwa tim Polsek Bambanglipuro kurang persiapannya, hal ini terlihat ketidak kompakannya dalam menerima, mengolah maupun memanfaatkan  bola – bola yang diberikan toser. Sehingga banyak peluang yang tidak bisa dimanfaatkan oleh para pemain-pemain Polsek Bambanglipuro bahkan ada beberapa bola yang mat jatuhi di lapangan sendiri dan menambah poin bagi tim lawan. 

Walaupun terkesan kurang kompak tim Polsek Bambanglipuro dapat mengimbangi permainan tim Reskrim miskipun akhirnya menyerah dengan 2 set langsung dengan skor 21-25 dan 23-25. Dengan kekalahan ini tim Polsek Bambanglipuro terhenti dalam babak penyisihan, sedangkan tim reskrim melaju ke babak berikutnya.

Kasubbag Humas Polres Bantul AKP Sulistiyaningsih berharap dalam babak penyisihan berikutnya dapat berjalan dengan lancar dan dapat mempererat tali silaturrahmi antara sesama anggota Kepolisian serta menumbuhkan rasa kebersamaan dan kekompakan.

Beliau juga menyampaikan bahwa pertandingan yang digelar merupakan salah satu agenda menyambut HUT Bhayangkara ke 67. Menurutnya, selain menggelar pertandingan olahraga, Polres Bantul juga telah menggelar berbagai kegiatan seperti  bhakti Sosial, Pelayanan Prima, bersih bersih pasar Bantul dan Pantai Baru Srandakan, kunjungan social, berbagai kegiatan olahraga, Lomba Dai Kamtibmas dan lain lainya.

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger