POLSEK SEDAYU MENERJUNKAN PERSONILNYA UNTUK MELATIH PLBB DI SMA N I SEDAYU

Jumat, 23 Agustus 20130 komentar



Panit II Binmas Aiptu Alib Subana beserta Bhabinkabtibmas Deasa Argomulyo Aiptu Suraya melatih Peraturan Latihan Baris Berbaris (PLBB) sebanyak 322 siswa siswi SMA N I Sedayu kelas X. Pelatihan PLBB dilaksanakan  di halaman sekolah tersebut dan lapangan Argomulyo Sedayu selama 3 hari yaitu dari tanggal 20 s/d 22 Agustus 2013 pada pukul 14.00 s/d 17.00 wib.

Panit II Binmas menjelaskan, Pelatihan PLBB ini bertujuan menanamkan kedisiplinan, kebersamaan, rasa percaya diri dan tanggung jawab siswa siswi dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu juga agar siswa siswi terbentuk sikap jasmani yang tegap dan mengerti melaksanakan Peraturan Baris Berbaris sesuai dengan ketentuan, jelasnya.

“Kami memberikan materi gerakan dasar seperti sikap sempurna, sikap Istirahat, penghormatan dan lain lainya. Materi yang telah diberikan selalu kami ulangi dan koreksi hingga sampai mencapai dipahami oleh para siswa siswi SMA N I Sedayu”, katanya.

Kapolsek Sedayu Kompol Darwis mengatakan, selama ini Polsek sedayu selalu membangun hubungan kerjasama yang sinergis dengan dunia pendidikan dalam rangka pembinaan pelajar. Pelatihan PLBB ini dilaksanakan berdasarkan permintaan pihak SMA N I Sedayu, namun diminta atau pun tidak diminta Polsek Sedayu akan selalu hadir dalam rangka melatih maupun membina para pelajar agar kedepanya menjadi pemuda yang berguna bagi masyarakat dan negara.


Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger