ANGGOTA POLSEK PAJANGAN AMANKAN KAMPANYE PEMILIHAN DUKUH DI DESA GUWOSARI

Kamis, 19 September 20130 komentar



Personil Polsek Pajangan mengamanankan Kampanye pemilihan Kepala Dukuh Desa Guwosari di empat pedukuhan diantaranya Dk Watugeduk, Dk Gandekan, Dk Dukuh dan Dk Santan Desa Guwosari Pajangan Bantul,  Selasa tanggal 17 September 2013 jam 13.00 Wib. Selain dari personil Polsek Pajangan, pengamanan melibatkan Koramil dan Linmas Desa Guwosari.

Pada kampanye dukuh tersebut masing masing calon dukuh memperkenalkan diri dan menyampaikan misi dan visi disertai dengan pertanyaan-pertanyaan oleh masyarakat yang menghadiri kampanye. Secara umum, keseluruhan masing-masing calon dukuh ingin memajukan pedukuhannya kearah yang lebih baik seperti memajukan pendidikan, pembangunan pedukuhannya dan pelayanan kepada masyarakatnya.

Pelaksanaan pemilijan kepala Dukuh di Desa Guwosari akan dilaksanakan secara serempak pada hari Minggu tanggal 22 September 2013 dan pemilihan dimulai dari jam 07.00 Wib dan diakhiri pada jam 12.00 Wib.

Pada saat  pelaksanaan pemilihan nanti Polsek Pajangan dan Koramil Pajangan bersama Linmas Desa Guwosari akan mengawal jalanya pemilihan di 7 TPS termasuk Balai Desa Guwosari. Diharapkan masyarakat Desa Guwosari yang megadakan pemilihan kepala Dukuh nanti mendukung pelaksanaannya dengan menjaga keamanan dan ketertiban serta masing-masing calon secara sportif untuk menerima kekalahan dan kemenangan.

Hingga berakhirnya kampanye Pemilihan Kepala Dukuh Desa Guwosari di empat pedukuhan, situasi dalam keadaan aman kondusif. (Humas Pajangan)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger