KANIT BINMAS POLSEK JETIS MENJADI INSPEKTUR UPACARA DI MTsN SUMBERAGUNG JETIS BANTUL

Senin, 10 Maret 20140 komentar



Kanit Binmas  Polsek Jetis mewakili Kapolsek Iptu Suharyono menjadi Irup Upacara Bendera di MTsN Sumberagung Jetis Bantul, Senin, 10 Maret 2014 pukul 07.00 Wib. Upacara dihadiri Kepala Sekolah, para guru / karyawan dan siswa MTsN Sumber Agung kelas VII s/d IX.

Selaku Irup Iptu Suharyono dalam amanatnya dihimbau para siswa agar tidak mudah terprovokasi tindakan yang mengarah ke tindakan kriminal sebagai contoh adanya Tawuran Pelajar yang disertai dengan benda keras bahkan dengan senjata tajam yang berakibat fatal bagi pelajar itu sendiri. Salah satu hal yang terpenting Para Siswa adalah Belajar “ Selain itu Irup juga menekankan pada peserta Upacara sekalian Tentang Ketertiban dalam berlalu-lintas, karena banyak sekali pelajar SMP/MTs yang berangkat ke sekolah memakai kendaraan bermotor bahkan tidak memakai Helm dan kendaraan hanya ditinggal diluar lingkungan sekolah begitu saja dengan tanpa memikirkan keamanan / resiko adanya pencurian sepeda motor karena ini semua jelas melanggar aturan sekolah yang melarang siswa untuk bersepeda motor dan juga melanggar peraturan lalu-lintas karena belum cukup umur untuk mendapatkan Surat Ijin Mengemudi ( SIM ).
           
Demikian penyampaian oleh Irup sekaligus mengakhiri Upacara bendera yang telah berjalan aman tertib hingga selesai pukul 07.50 Wib. (Sihumas Jetis)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger