KONSLETING LISTRIK, RUMAH MILIK WARYANTO TERBAKAR

Jumat, 07 Maret 20140 komentar



Kapolsek Pundong AKP Agus Nuryanto, S.Sos bersama anggotanya mendatangi TKP kebakaran sebuah rumah milik Korban Waryanto di dusun Tapangan, Srihardono Pundong Bantul, Rabu, 05 Maret 2014 pukul : 07.15 Wib.

Kapolsek Pundong menjelaskan menurut keterangan Korban api hanya membakar salah satu kamar yang ada di rumah tersebut. Beruntung api dapat dipadamkan setelah warga sekitar bahu membahu memadamkan api dengan menyiramkan air yang disedot dengan pompa air. “Sumber api berasal dari konsleting kebel listrik yang ada di kamar tersebut” jelas Kapolsek.

Kerugian materi ditaksir lebih kurang 4 juta rupiah dan tidak ada kor-
ban jiwa dalam kejadian tersebut. Kapolsek menghimbau kepada warga agar senantiasa melakukan pengecekan berkala terhadap instalasi listrik di rumah masing-masing. Penurunan kualitas mungkin terjadi pada instalasi listrik seperti kualitas kabel pasti akan mengalami penurunan, misalnya karena kerusakan seperti digigit tikus atau dimakan usia, himbaunya. (Sihumas Pundong)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger