Senin, 14
April 2014 sekira pukul 11.00 wib bertempat di gedung aula Kecamatan Sewon
telah berlangsung kegiatan sidang pleno dalam rangka penetapan rekapitulasi
hasil perhitungan perolehan suara Partai Politik dan calon anggota DPR, DPRD Provinsi,
DPRD Kabupaten Bantul serta DPD RI ditingkat PPK Kecamatan Sewon dalam pemilu tahun
2014.
Dalam
kegiatan sidang pleno tersebut Polsek Sewon menerjunkan beberapa anggotanya
untuk laksanakan pengamanan jalannya sidang pleno yang juga dihadiri oleh Kapolsek
Sewon Komisaris Polisi Heru Setiawan. Selain Kapolsek hadir pada kesempatan
tersebut Nuril Hanafi (Ketua PPK Kecamatan Sewon), Jajaran Muspika Kecamatan
Sewon, M. Johan Konba (dari KPU Bantul), Hery Djoko. S (Panwaslu Kecamatan
Sewon), Miski (Panwas Kecamatan Sewon), Nur Cholik (Ketua PPS Desa
Timbulharjo), Untung S (Ketua PPS Desa Bangunharjo), Nugroho (Ketua PPS Desa
Pendowoharjo), Gatot F (Ketua PPS Desa Panggungharjo) dan Saksi-saksi dari
peserta Partai Pemilu.
Acara
sidang pleno diawali dengan sambutan dari Ketua PPK Kecamatan Sewon Nuril
Hanafi yang menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah
membantu dalam pelaksanaan perhitungan hasil rekapitulasi perolehan suara
Partai Politik terutama ketua PPS tingkat Desa beserta anggotanya karena telah
bersusah payah dalam melaksanakan rekapitulasi hasil perolehan suara dalam
pemilu tahun 2014.
Acara
dilanjutkan sidang pleno dengan terlebih dahulu memanggil satu persatu ketua
PPS tingkat Desa untuk membuka kotak suara dan menyerahkan berita acara kepada
ketua PPK Kecamatan Sewon. Selanjutnya ketua PPK membacakan hasil perolehan
suara Partai Politik dan juga perolehan suara masing-masing caleg dari tingkat
DPRD Kabupaten, DPRD Provinsi, DPR RI serta DPD RI.
Pada
kesempatan tersebut sempat ada protes keberatan dari salah satu Partai Politik
namun karena partai tersebut tidak bisa menunjukkan bukti yang akurat serta
saksi dari partai tersebut sudah menandatangani berita acara di tingkat PPS
Desa maka ketua PPK Kecamatan Sewon tetap mengesahkan hasil rekapitulasi
perhitungan suara tersebut dari masing-masing PPS Desa. Acara berakhir sekira
pukul 16.00 wib dengan berjalan lancar, tertib dan aman. (Humas Sewon)
Posting Komentar