KPU
Kabupaten mulai mendistribusikan logistik Pemilu Presiden dan Wakil Presiden
2014 berupa kotak suara yang antara lain berisi surat suara, formulir-formulir
berita acara hasil penghitungan suara, alat pencoblos dan kelengkapan lain
serta bilik suara ke 75 desa.
Pendistribusian ini dimulai hari Minggu (6/7) dan direncanakan selesai
hari Senin (7/7) sehingga pada H-1 pemungutan suara semua logisitik tersebut
sudah sampai di 2.293 TPS.
Pendistribusian
logistik tersebut KPU Kabupaten Bantul bekerjasama dengan PT Pos Logistik sebagai
pihak penyedia jasa pengangkutan dengan pengawalan dan pengamanan dari aparat
kepolisian serta seorang petugas pendamping dari KPU Kabupaten Bantul, hal tersebut dikatakan oleh Didik Joko
Nugroho, S.Ant Ketua Divisi Logistik KPU Kabupaten Bantul saat memberangkatkan
armada distrisbusi logistik hari Minggu pagi, 6 Juli 2014. (Sat Sabhara)
Posting Komentar