Kapolsek Kasihan Kompol Fajar Pamuji, SH menjadi pembina
upacara Bendera di SMP N 1 Kasihan Senin, 08 September 2014 pukul 07.00 Wib. Upacara
bendera diikuti oleh Kepala Sekolah, Para Guru / staf dan para murid SMPN 1
Kasihan.
Dalam amanatnya Kapolsek Kasihan mengatakan para siswa
adalah generasi penerus bangsa yang harus mempunyai pemikiran jauh kedepan
serta perencanaan masa depan yang baik. Sebagai pelajar tidak hanya dituntut pandai di bidang akademis
saja tetapi juga harus mampu membina hubungan yang harmonis dengan guru, siswa
dan karyawan maupun di masyarakat.
Untuk itu diperlukan sikap yang sopan santun, saling
tolong menolong, menghormati orang tua, Guru, bicara yang baik kepada teman
atau kepada yang lebih tua. Di dalam pembicaraan harus menggunakan tata bahasa
yang sopan dan beretika.
Sebagai siswa harus pandai dalam memilih teman dalam
bergaul dan bisa membedakan mana yang baik dan mana yang buruk. Jangan
terpengaruh ajakan untuk melakukan hal hal yang negatif misalnya ajakan untuk
bolos sekolah, ikut tawuran dan memakai narkoba maupun minuman keras.
Kapolsek Kasihan juga berpesan agar para siswa selalu
mengingat 4B yaitu Banyak Beribadah, Berbhakti kepada orang tua dan Guru,
Banyak belajar, Berani nolak bos setan dengan artian para siswa agar menjahui
tentang ajakan untuk melanggar tata tertib sekolah walaupun itu gratis (ada
bosnya).
Dalam amanatnya Kapolsek Kasihan juga mengajak kepada
para siswa untuk selalu mentaati tata tertib lalulintas serta mengajak bekerja
sama kepada seluruh elemen SMP Negeri 1 Kasihan untuk mencegah, menangkal, dan
menanggulangi segala bentuk gangguan kamtibmas agar terjamin terciptanya
keamanan dan ketertiban dilingkungan sekolah maupun di masyarakat yang kondusif. (Sihumas Kasihan)
Posting Komentar