Hari Jadi ke-184 Kabupaten Bantul yang jatuh pada hari
Senin 20 Juli 2015 dilaksanakan dengan sederhana di Bangsal Rumah Dinas Bupati
Trirenggo Bantul. “ Peringatan diselenggarakan dengan konsep sederhana tetapi
tetap bermakna”, demikian disampaikan oleh Wakil Bupati sebagai Ketua Hari Jadi
ke-184 Kabupaten Bantul yang dibacakan oleh Drs. Misbakhul Munir Asisten
Pemeintahan Setda Kabupaten Bantul.
Lebih jauh jelaskan bahwa bermakna adalah bagi
masyarakat dan bermakna bagi pemerintah dalam memajukan daerah menuju Bantul
yang Projotamansari, Sejahtera, Demokratis dan Agamis dalam kerangka Negara
Kesatuan Republik Indonesia.
Pelaksanaan tasyakuran Hari Jadi juga diwarnai dengan
penyerahan penghargaan bagi desa yang telah berhasil mengurangi kemiskinan dan
juga pemberian penghargaan bagi RT berprestasi di Kabupaten Bantul tahun 2015.
Desa yang mendapatkan penghargaan pengentasan kemiskinan adalah Desa Srimartani
, Desa Pleret, Desa Murtigading, Desa Tirtonirmolo dan Desa Caturharjo.
Sedangkan RT yang mendapatkan prestasi adalah RT 05 Dukuh Imogiri, RT 04
Wonodoro Mulyodadi, RT 02 Bojong Wonolelo, RT 04 Jipangan Bangunjiwo dan RT 07
Krakitan Ringinharjo. Penghargaan diserahkan oleh Bupati Bantul Hj. Sri Surya
Widati beserta uang pembinaan.
Bupati Bantul berharap peringatan ini bukan sekedar
ceremonial tanpa makna tetapi dijadikan momentum untuk evaluasi dan
instrospeksi. Sejak masa bhaktinya tahun 2010 hingga 2015 ada 921 prestasi yang
diperolehnya melonjak dua kali lipat pada periode sebelumnya 443 prestasi. “
Hal ini janganlah kita menjadi terlena tetapi menjadi motivasi dan tambahan
energi semangat , bahwa seandainya kita berusaha dan bekerja keras, pastilah
dapat mencapai apa yang kita cita-citakan “ tegas bupati.
Acara yang sangat sederhana tersebut di tandai dengan
pemotongan tumpeng oleh Bupati dan deserahkan kepada Ketua Panitia Hari Jadi ke
184 Kabupaten Bantul Drs.H Sumarno, PRS Wakil Bupati Bantul. Tasyakuran ini dihadiri
oleh Forkompimda dan pimpinan SKPD se Kabupaten Bantul serta para pemenang dan
peraih penghargaan RT berprestasi dan Desa yang berhasil mengurangi kemiskinan.
Posting Komentar