SYAWALAN DAN PAMIT HAJI DI DUSUN BRAJAN PLERET

Minggu, 23 Agustus 20150 komentar



Kamis, 20 Agustus 2015 pukul 20.00 wib bertempat di Musholla Tengah Sawah dusun Brajan, Wonokromo, Pleret, Bantul telah digelar Pengajian Akbar dan Sholawat bersama Habib Syech Bin Abdulqodir Assegaf dalam rangka Pelepasan Calon Jamaah Haji 2015 dan Syawalan Jamaah Haji Tahun 2000-2015 KBIH Muslimat NU HDWR.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Habib Syech Bin Abdulqodir Assegaf, Kapolres Bantul AKBP Dadiyo, SIK, Muspika Pleret, Para Kyai, Para Ulama, Toga, Tomas, para tamu undangan dan jamaah lebih kurang10.000 orang.

Sebelumnya sebanyak 143 calon haji yang tergabung dalam KBIH Muslimat NU HDWR dikirab dari masjid Brajan menuju Musholla Tengah Sawah dengan mengenakan seragam batik nasional.

Acara pengajian diawali dengan mujahadah dan tahlil yang dipimpin oleh KH R Najib bin Abdulqodir dari Krapyak Yogyakarta kemudian dilanjutkan Gema Sholawat dan Taushiyah bersama Habib Syech Bin Abdulqodir Assegaf.

Dalam inti taushiyahnya beliau menyampaikan bahwa para tamu Allah akan diberikan suguhan rahmat yang luar biasa. Para jamaah haji diharapkan janganlah ragu-ragu, tetap madep mantep serta yakin karena Allah SWT akan memberikan kekuatan dalam menjalankan ibadah haji di tanah suci.

Semoga kita menjadi orang-orang yang pandai bersyukur, karena dengan bersyukur kita akan mendapatkan nikmat Allah SWT dan semoga para calon jamaah haji nantinya akan menjadi haji yang mabrur.

Selanjutnya acara ditutup dengan doa bersama untuk keselamatan bangsa Indonesia dan selesai pada pukul 23.00 wib dalam keadaan aman kondusif dengan mendapat pengamanan dari Polres Bantul dan Polsek Pleret. (Sihumas Sek Pleret)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger