Untuk mencapai tugas pokok yang maksimal, sebagai anggota Bhabinkamtibmas harus aktif sambang ke warga binaan dan berbagai elemen masyarakat guna membangun sinergi yang baik. Dengan demikian akan terpelihara situasi dan kondisi yang kondusif sehingga wargapun dapat dengan tenang melakukan aktivitasnya sehari-hari.
Guna mempererat tali silaturahmi dengan warga dan menunjang tugas pokok pembina kamtibmas diwilayah binaan, Bhabinkamtibmas Kalurahan Sabdodadi Kapanewon Bantul Aipda Moh Riyadi aktif melakukan kegiatan sambang kepada warga masyarakat.
Pada kesempatan kali ini Bhabinkamtibmas Moh Riyadi melaksanakan sambang dan bersilaturrahmi kepada warga pengrajin kulit di Dusun Manding RT.08 Sabdodadi Bantul, Selasa 04/10/2022.
Kepada warga binaanya, Aipda Moh Riyadi menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, menghimbau untuk bersama-sama dan berperan aktif dalam harkamtibmas diwilayah tempat tinggalnya.
"Saya akan terus melakukan sambang sebagai upaya pendekatan bersama warga, karena sambang merupakan salah satu upaya mempererat tali silaturrahmi untuk hubungan tang lebih dekat dengan warga binaan serta sebagai sarana untuk menggali informasi untuk mengetahui situasi yang berkembang ditengah-tengah masyarakat," ungkap Moh Riyadi. (Humas Polsek Bantul)
Posting Komentar