Bhabinkamtibmas Kalurahan Timbulharjo Aiptu Ibnu Wakhid SH menghadiri takziah atas meninggalnya salah satu warga binaan di Dusun Kepek, Timbulharjo, Sewon, Bantul, Rabu (3/11/2022).
Selain itu, keberadaan Bhabinkamtibmas di tengah-tengah masyarakat seperti takziah, diharapkan dapat meningkatkan komunikasi dan kepercayaan masyarakat dengan pihak Kepolisian demi terwujudnya kamtibmas yang aman dan kondusif.
Tak lupa, Bhabinkamtibmas Kalurahan Timbulharjo menyampaikan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya salah satu warga binaannya itu.
"Semoga almarhum ditempatkan di sisi Allah SWT dan diampuni segala dosa-dosanya, serta keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan," ucap Aiptu Ibnu Wakhid.
Sementara itu, Kapolsek Sewon Kompol Suyanto SH mengatakan, takziah yang dilakukan oleh anggota Bhabinkamtibmas sebagai bentuk kepedulian dan empati, serta untuk lebih dekat dengan warga. Dengan kehadiran sosok Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat menunjukan kehadiran Polri dalam melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat. (Humas Polsek Sewon)
Posting Komentar