Patroli Gabungan Sebagai Show Of Force dan Jaga kamtibmas di Bantul Jelang Lebaran 2023

Rabu, 19 April 20230 komentar

 

Demi keamanan dan ketertiban serta kenyamanan masyarakat menjelang lebaran 1444 H, Polres Bantul bersama instansi terkait melaksanakan patroli gabungan, pada Senin (17/4/2023).

Selain pengecekan pasukan dan kendaraan yang akan digunakan dalam Operasi Ketupat Progo 2023, juga dilaksanakan patroli gabungan yang merupakan wujud nyata sinergitas Polri dengan stakeholder terkait dalam rangka mengamankan mudik dan perayaan Idul Fitri 1444 H.

“Kegiatan ini sebagai wujud nyata sinergitas Polri dan stakeholder dalam rangka mengamankan mudik dan perayaan Idul Fitri 1444 H,” jelas Kapolres Bantul AKBP Ihsan SIK.

Patroli gabungan sebagai show of force dipimpin oleh Kapolres Bantul AKBP Ihsan SIK bersama Bupati Bantul Abdul Halim Muslih serta Dandim Bantul Letkol Inf. Arif Hermad SIP.

Patroli gabungan ini sebagai unjuk kekuatan yang menyatakan bahwa Polres dan stakeholder yang ada di Bantul siap mengamankan Idul Fitri 1444 H. Hal ini dilaksanakan juga untuk mengantipasi segala bentuk tindak kejahatan.

“Selain unjuk kekuatan, kita juga lakukan patroli gabungan, sebagai antisipasi tindak kejahatan, mengingat menjelang lebaran seperti ini intensitas kejahatan meningkat,” kata AKBP Ihsan.

Polres Bantul akan berusaha semaksimal mungkin dalam menciptakan dan memelihara kamtibmas khususnya dalam Operasi Ketupat Progo 2023 yang dilaksanakan selama 14  (empat belas) hari, mulai tanggal 18 April 2023 sampai 1 Mei 2023, dimana Polres Bantul menurunkan 320 personelnya.

“Polres Bantul dengan 320 personel serta dibantu dari unsur TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan (Dishub) dan relawan, akan berusaha semaksimal mungkin dalam menciptakan dan memelihara kamtibmas,” tutup Kapolres Bantul.
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger