Anggota Polsek Banguntapan Pengamanan dan Pantau Rekapitulasi di PPK Banguntapan

Selasa, 12 Maret 20240 komentar

 

Untuk menjaga keamanan dokumen surat suara pemilu 2024 pada kegiatan rekapitulasi tingkat PPK Banguntapan, Kapolsek Banguntapan menempatkan anggota untuk melaksanakan pengamanan penghitungan / rekapitulasi pemilu 2024 tingkat Kapanewon Banguntapan, Jumat (16/02/2024).

Kapolsek menjelaskan setelah selesai proses pemungutan suara di TPS kemudian surat suara yang telah dicoblos disimpan di tingkat PPK Banguntapan, selanjutnya surat suara yang disimpan di BPK Banguntapan dilaksanakan pengamalan oleh anggota Polsek Banguntapan.

Dan mulai hari ini jumat tanggal 16 Februari 2024 sampai 12 hari ke depan akan dilaksanakan proses rekapitulasi tingkat PPK Banguntapan. Kami tempatkan anggota Polsek Banguntapan melaksanakan pengamanan dan penjagaan rekapitulasi surat suara 1x24 jam sesuai jadwal sampai selesai tuntas, jelasnya.
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger