Personel Polsek Piyungan Laksanakan Kegiatan Rutin Pos Pagi Pengaturan Lalu Lintas

Selasa, 09 Juli 20240 komentar

 

Personel Polsek Piyungan melaksanakan kegiatan rutin pos pagi pengaturan lalu lintas di tempat-tempat yang telah ditentukan guna membantu kelancaran arus lalu lintas di pag hari, Rabu (3/7/2024).

Kegiatan pos pagi tersebut sebagai bentuk komitmen Polsek Piyungan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, serta untuk mencegah terjadinya laka lantas dan kemacetan lalu lintas.

Kapolsek Piyungan AKP Amir Machmud S.I.Kom mengatakan bahwa dengan kehadiran personel Polsek Piyungan turun ke jalan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat pengguna jalan serta menciptakan kamseltibcar lantas di wilayah Piyungan, Bantul.

“Personel yang tergelar melakukan pengaturan lalu lintas dan menjadikan sosok Polisi yang humanis, hadir untuk memberikan pelayanan masyarakat,” ujarnya.

"Kita bantu penyeberangan kepada masyarakat pengguna jalan di beberapa simpang jalan seperti simpang empat munggur, simpang tiga piyungan dan simpang empat Dusun Sandeyan (SMP N 1 Piyungan)", tambah Kapolsek. (Humas Polsek Piyungan Polres Bantul)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger