PEMBINAAN LINMAS SE KECAMATAN BANGUNTAPAN

Kamis, 19 Maret 20150 komentar



Rabu, 18 Maret 2015 pukul 08.00 wib bertempat di ruang rapat kecamatan Banguntapan telah berlangsung pembinaan linmas sekecamatan Banguntapan.

Hadir pada acara tersebut Kasatpol PP Pemda Bantul Hermawan Setiaji SIp. MHum, Kasat Binmas Res Bantul AKP B. Muryanto, petugas KPU Kabupaten Bantul, Min Ops satpol PP Bantul Anton Yulianto AP, pembina Linmas Jaka Sutrisna,SE dari satpol PP Bantul serta Muspika Kecamatan Banguntapan.

Kapolsek menunjuk panit I Binmas Iptu Sunyoto untuk mewakili giat karena Kapolsek ke Polda DIY ikuti sertijab Kapolda. Peserta yang hadir dalam pembinaan linmas masing-masing desa menunjuk 5 anggota linmasnya. Total peserta 40 anggota linmas yang hadir.

Pembinaan Linmas dibuka oleh Camat Banguntapan Jati Bayubroto SH.MHum dilanjutkan
Kasatpol PP pemda Bantul Hermawan Setiaji SIp.MHum menyampaikan Linmas sekarang dibawah organisasi Satpol PP untuk itu pembinaan sampai dengan honor anggota linmas dibawah kordinator satpol PP Bantul. Pelaksanaan dilapangan linmas sebagai orang terdepan dalam pengamanan giat masyarakat membantu tugas kepolisian. Linmas dimasyarakat sangat dibutuhkan terutama yang menyangkut giat sosial kemasyarakatan seperti sripah/kematian, hajatan bahkan terlibat juga pada giat pesta demokrasi ( pilpres, pilleg, pilbup, pillurah, pildukuh).

Mengingat hal tersebut diatas kasatpol PP Bantul sudah kroscek langsung dimasing-masing kelurahan, mayoritas anggota linmas sudah berusia lanjut. Maka dari itu hendaknya tiap kelurahan segara mengadakan peremajaan untuk anggota linmasnya.
Kedepan akan diadakan linmas pokok desa minimal 10 orang. Tugasnya setiap hari stanby dikelurahan untuk membantu kegiatan desa masing-masing, tehnisnya secara bergantian sesuai jadwal.

Kasat Binmas Polres Bantul AKP B. Muryanto menambahkan tugas pokok linmas dalam membantu tugas-tugas kepolisian diwilayah masing-masing dan akan selalu bekerja sama untuk menciptakan situasi yang aman diwilayah. Beliau juga menyampaikan tehnis pengamanan di TPS jelang PilBup Bantul 2015 yang akan diselenggarakan pada tanggal 09 Desember 2015. Mulai dari distribusi kotak suara ke TPS sampai selesai giat penghitungan dan kembalinya kotak suara ke Posko ( KPU Kecamatan ).

Petugas KPU Bantul menerangkan sistem pemilihan Bupati Bantul yang akan datang caranya berbeda dengan sebelumnya, yakni untuk penghitungan suara tidak dilaksanakan di TPS, namun semua dihitung di KPU Kecamatan. Hal ini bertujuan untuk menghindari konflik dan kecurangan pelaksanaan pemungutan suara. Tugas linmas membantu Kepolisian mulai distribusi kotak suara, mengamakan pelaksanaan, kembalinya kotak suara dan pengamanan hasil penghitungan suara.

Anton Yulianto dan Joko Sutrisna SE menambahkan agar anggota linmas yang bertugas di TPS laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab. Selalu kordinasi dengan pihak kepolisian karena tugas linmas untuk membantu tugas polri baik di TPS maupun giat masyarakat.

Menutup acara kasatpol PP mengucapkan terima kasih atad kehadiran perwakilan linmas dari masing-masing desa. Dan acara selesai pukul 13.30 wib. (Sihumas Sek Banguntapan)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger