PENGAMANAN PAGELARAN WAYANG KULIT DI DUSUN TRUCUK

Selasa, 05 Mei 20150 komentar



Personil Polsek Pajangan dipimpin oleh Kanit Provos Aiptu Basroni Achmadi, S.IP melaksanakan pengamanan pagelaran Wayang Kulit di rumah Bapak Tono Mujihartono dusun Trucuk RT 03 Triwidadi Pajangan, Minggu 3 Mei 2015 jam 20.00 Wib.

Sebagai dalang adalah Ki Cermo Hadi Sutoyo dari Pringgading Guwosari Pajangan. Acara pagelaran wayang dihadiri oleh mantan anggota DPRD Kab. Bantul Ahmad Badawi, Kabag Kesra Desa Triwidadi Bpk. Sinto, Bhabinkamtibmas Desa Triwidadi Aipda Ngadiman, Kepala Dukuh Trucuk Bapak Sajak Sunardi, para Ketua RT, para tokoh agama, tamu undangan dan ± 600 warga sekitar.

Bapak Sajak Sunardi mewakili tuan rumah menyampaikan ucapan selamat datang dan terimakasih kepada seluruh tamu undangan yang hadir. Pagelaran wayang ini dilaksanakan dalam rangka tasyakuran pernikahan anak Bpk. Tono Mujihartono yang bernama Desi Arum Sari, S.Pd dengan Ginting Margo Sembodo, S.Pd. Dan diucapkan selamat menempuh hidup baru untuk para pengantin dan memohonkan dao kepada tamu undangan agar nantinya para pengantin dapat menjadi keluarga yang sakinah, mawadah dan warrohmah.

Juga mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Desa Triwidadi dan Kepolisian Sektor Pajangan yang telah memberikan ijin dan hadir untuk memberikan pengamanan pada malam ini.

Pagelaran Wayang diiringi wiyogo dari kelompok Antrigeni (Anak Triwidadi Gemar Seni) pimpinan Bpk. Sukimin dengan waranggono/sinden Ibu Suyati, Sutijem dan Ponijah. Lakon yang dimainkan pada malam itu “Rabine Kunthi Bujho”. Bintang tamu pagelaran Wayang Kulit tersebut Dimas Tejo Blangkon, Zarima dan Pur persegi. Ruw-Ruw Entertainment dari Karangmojo Trirenggo Bantul dan Atok Entertainment dari Sanden mengiringi penampilan bintang tamu.

Hingga selesainya kegiatan situasi masih tetap dalam keadaan aman kondusif. (Sihumas Sek Pajangan)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger