PENYULUHAN BAHAYA NARKOBA KEPADA IBU IBU PKK DESA PLERET

Kamis, 26 November 20152komentar



Kaur Bin Ops sat Binmas Polres Bantul Iptu Lukman Riyatno melaksanakan penyuluhan tentang bahaya penyalahgunaan Narkoba kepada ibu ibu PKK se desa Pleret di pendopo Balai desa Pleret, Pleret, Bantul, Selasa, 24 November 2015 pukul 09.00 Wib.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan Ibu PKK akan tambah wawasan dan dapat memahami tentang bahaya Narkoba guna menanggulangi peredaran gelap dan penyalahgunaan Narkoba didalam lingkungan dan keluarganya.

Dalam penyuluhan tersebut, Iptu Lukman memberikan pemahaman dan pendalaman apa itu Narkoba, fungsi dan kegunaannya, pengaruhnya dan akibat dari penyalahgunaan Narkoba dan peraturan perundang-undangan yang mengancam pengguna dan pengedar Narkoba.

Juga disebutkan contoh contoh dari barang tersebut seperti Sabu, Ganja, Pil Extasi dan juga minuman beralkohol. Ditegaskan oleh Iptu Lukman bahwa barang barang ini sangat berbahaya merusak tubuh dan merusak masa depan.

Selanjutnya, Iptu Lukman berpesan kepada ibu-ibu PKK agar selalu mengawasi putra-putrinya. Jangan coba-coba memakai, menggunakan dan menjadi sasaran pengedar Narkoba.

"Serta bila tidak mau anaknya berurusan dengan aparat kepolisian, awasi anak- anak. Berikan pengawasan yang melekat agar tidak menyesal di kemudian hari”, himbaunya. (Sat Binmas)

Share this article :

+ komentar + 2 komentar

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger