Bhabinkamtibmas Kalurahan Argorejo Aiptu Murgyadi S. I. Kom dan Kalurahan Argosari Aiptu Agus Muslim menghadiri kegiatan sosialisasi rencana pembangunan Rumah Sakit Akademik UKDW Yogyakarta di Aula Kapanewon Sedayu, Bantul, Kamis (3/8/2023).
Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua/wakil Yayasan Duta Wacana, Rektor UKDW, Panewu Sedayu, Danramil Sedayu, Konsultan pembangunan, Dinas lingkungan hidup Kab. Bantul, Puskesmas Sedayu, Tokoh masyarakat Dusun Tonalan, Semampir dan Kalakan.
Adapun rencana pembangunan rumah sakit UKDW tersebut berada di antara Kalurahan Argosari dan Argorejo yakni di pedukuhan Semampir, Tonalan dan Kalakan.
Dalam kegiatan sosialisasi tersebut di sampaikan masukan dan usulan dari tokoh masyarakat sekitar yang pada intinya mendukung rencana pembangunan rumah sakit tersebut dan semua masukan dan usulan di terima oleh pihak Yayasan Duta Wacana. (Humas Polsek Sedayu)
Posting Komentar