Polsek Sanden Kawal Pendistribusian Logistik Pemilu ke TPS

Sabtu, 02 Maret 20240 komentar

 

Personel Polsek Sanden mengawal distribusi logistik Pemilu 2024 ke tempat pemungutan suara (TPS) di Kalurahan Gadingsari, Kapanewon Sanden, Kabupaten Bantul.

Kapolsek Sanden, AKP Jumadi mengatakan, personel Operasi Mantap Brata 2024 Polsek Sanden melakukan pengawalan pendistribusian logistik Pemilu 2024 berupa surat suara, bilik suara beserta perlengkapan TPS.

"Pendistribusian logistik Pemilu 2024 berupa surat suara, bilik suara beserta perlengkapan TPS di kawal oleh personel Polsek Sanden ke TPS yang ada di wilayah Kalurahan Gadingsari," kata Jumadi, Selasa (13/2/2024).   

Ia pun mengatakan, pengawalan pendistribusian tersebut juga didampingi Babinsa dan panitia pemungutan suara.

"Pengawalan juga dilakukan personel Polsek Sanden lainnya, dalam distribusi logistik pemilu ke TPS-TPS yang ada di wilayah Sanden," ucap Jumadi.
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger