Dalam rangka menjaga keamanan dan keselamatan masyarakat, personil Polsek Srandakan melakukan kegiatan patroli dan sambang ke lokasi penambangan pasir yang berada di wilayah Kecamatan Srandakan, Kabupaten Bantul,Senin (16/12/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan himbauan kepada para penambang pasir agar tetap waspada dan berhati-hati dalam menjalankan aktivitas mereka, mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu.
Kapolsek Srandakan, Kompol Slamet Subiyantoro SH,mengatakan bahwa patroli dan sambang ini dilakukan untuk memastikan keselamatan para penambang, terutama dalam menghadapi cuaca yang sering berubah-ubah. "Kami ingin mengingatkan para penambang agar tetap berhati-hati saat bekerja, karena cuaca yang tidak menentu dapat mempengaruhi kondisi lingkungan di sekitar lokasi penambangan," ujar Kompol Slamet Subiyantoro SH.
Dalam kegiatan tersebut, personil Polsek juga memberikan informasi terkait langkah-langkah keselamatan yang harus diambil saat bekerja di lokasi yang berisiko tinggi, seperti menggunakan alat pelindung diri dan memastikan keamanan lokasi penambangan.
Dengan adanya patroli dan sambang ini, diharapkan para penambang dapat lebih berhati-hati dan mengutamakan keselamatan diri dalam setiap kegiatan penambangan yang dilakukan. Polsek Srandakan juga berkomitmen untuk terus memantau kondisi di lapangan demi menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat. (Humas Polsek Srandakan)
Posting Komentar