Kecelakaan antara mobil dan motor terjadi di Jalan Parangtritis, tepatnya di depan kampus Institut Seni Indonesia (ISI) Jogja, Sewon, Bantul. Akibatnya satu orang tewas.
Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengatakan, bahwa kejadian bermula saat motor bernomor polisi AB 4495 JD yang dikendarai Helda Intan Norwidiasari (27), warga Donotirto, Kretek, Bantul melaju dari arah selatan ke utara pukul 07.40 WIB.
Saat itu, motor melaju bersama dengan motor yang tidak diketahui identitasnya.
"Sampai TKP kedua motor bersenggolan dan korban terjatuh di jalan," katanya, Rabu (12/3/2025).
Di saat bersamaan, dari arah utara ke selatan melaju mobil bernomor polisi AB 1569 QK. Adapun mobil tersebut dikemudikan oleh Daniel Widodo (35), warga Lampung Tengah yang berdomisili di Panggungharjo, Sewon, Bantul.
"Karena jarak yang terlalu dekat, mobil menabrak pemotor yang jatuh usai senggolan itu," ujarnya.
Akibatnya, motor korban mengalami kerusakan pada body sebelah kanan. Namun untuk mobil tidak mengalami kerusakan, begitu pula dengan pengemudinya tidak mengalami luka.
"Untuk pemotor mengalami cedera kepala berat dan meninggal dunia di lokasi kejadian," ucapnya.
Berkaca dari kejadian tersebut, Jeffry meminta agar pengendara kendaraan bermotor meningkatkan kehati-hatian dan memperhatikan kondisi saat berkendara di Jalan raya. Semua itu agar tidak terjadi kejadian yang tidak diinginkan.
Posting Komentar