Pengukuhan Pengurus Paguyuban BAMUSKAL Kapanewon Sewon Periode 2024–2032, Panewu Sewon: Siap Jalankan Tugas dengan Semangat dan Sinergi

Senin, 14 April 20250 komentar

 


Bertempat di Gedung Serbaguna Syech Sewu, kompleks Kantor Kapanewon Sewon, Jalan Parangtritis Km 07, Glondong, Panggungharjo, Sewon, Bantul, telah berlangsung acara Pengukuhan Pengurus Paguyuban BAMUSKAL Kapanewon Sewon Kabupaten Bantul Periode 2024–2032, pada Rabu malam (09/04/2025) pukul 20.00–22.00 WIB.

Kegiatan yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh Panewu Sewon Hj. Hartini, S.IP., M.M., perwakilan Kapolsek Sewon Panit 2 Binmas Ipda Jedik Praptowo, unsur Koramil 04/Sewon, pejabat struktural Kapanewon Sewon, Ketua Paguyuban BAMUSKAL Among Karsa Kabupaten Bantul Andhy Soelistyo, S.H., M.Hum., Kepala KUA Sewon Masquri, S.Ag., Kepala Puskesmas Sewon 1 dan 2, Lurah se-Kapanewon Sewon, serta tamu undangan lainnya.

Rangkaian acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan doa oleh Penyuluh Agama Islam KUA Sewon. Kepala Jawatan Projo, Faulan Tama Anna, S.H., kemudian memberikan sambutan pembuka sebagai perwakilan penyelenggara.

Acara inti pengukuhan ditandai dengan pembacaan SK Paguyuban BAMUSKAL Among Karsa Kabupaten Bantul No. 01 Tahun 2025 oleh Prof. Dr. Jumarudin, S.Pd., M.Pd., dilanjutkan dengan prosesi pengukuhan 14 orang pengurus baru oleh Panewu Sewon Hj. Hartini, S.IP., M.M.

Selanjutnya dilakukan sesi ucapan selamat dari unsur Forpimkap Sewon, Ketua Among Karsa, serta para Lurah se-Kapanewon Sewon, yang menandai dimulainya tugas baru bagi pengurus yang dilantik.

Dalam sambutannya, Panewu Sewon Hj. Hartini menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini dan mengajak seluruh pengurus yang baru untuk bekerja dengan semangat, membangun sinergi dan kerja sama yang baik dengan seluruh pemangku kepentingan di wilayah Kapanewon Sewon.

Sementara itu, Ketua Paguyuban BAMUSKAL Among Karsa Kabupaten Bantul, Andhy Soelistyo, S.H., M.Hum., menegaskan bahwa BAMUSKAL adalah representasi masyarakat dalam pemerintahan kalurahan. Ia juga menekankan tugas dan wewenang BAMUSKAL, termasuk menyepakati peraturan kalurahan, menyalurkan aspirasi masyarakat, serta mengawasi kinerja Lurah dan perangkatnya.

Acara ditutup dengan menyanyikan lagu “Bagimu Negeri” dan dilanjutkan dengan sesi ramah tamah yang mempererat jalinan kebersamaan antar elemen pemerintahan di Kapanewon Sewon.

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger