PANIT BINMAS POLSEK BANTUL HADIRI BIMTEK KPPS SABDODADI

Kamis, 13 Maret 20140 komentar



Pada hari Rabu tanggal 12 Maret 2014 mulai pukul 20.15 wib, di aula Balaidesa Sabdodadi, Bantul berlangsung Bimtek KPPS desa Sabdodadi.

Giat tersebut diadakan PPS Sabdodadi dan dihadiri Panit Binmas Polsek Bantul Ipda Dedi Tunandi dan Panit Binmas Polsek Bantul Ipda Subarata, Lurah Desa Sabdodadi Ibu Siti Fatimah, Babhinkamtibmas Sabdodadi Aiptu Lanji, ketua PPK Kecamatan Bantul Bpk. Tri Haryanto, SH beserta anggota, ketua Panwascam Ibu Sutiyem beserta anggota, ketua PPS Sabdodadi Bpk. Agus Haryanto beserta anggota, PPL serta ketua KPPS dan anggota sebanyak 30 orang.

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya. Sekertaris PPS Sabdodadi Herjuni Iswadi mengucapkan terimakasih dan selamat datang atas kehadiran semua undangan. Di desa Sabdodadi dalam pemilu April mendatang terdapat 15 KPPS ataupun TPS. Bintek dilakukan dalam rangka memberikan pengetahuan kepada KPPS dalam pelaksanaan pemungutan suara.

Sedangkan lurah desa Sabdodadi Ibu Siti Fatimah dalam sambutannya mengatakan, bimtek sangat penting untuk menghadapi pemilu. Kami ucapkan selamat mengikuti bimtek, semoga materi yang didapat dari bimtek bisa membawa kelancaran dalam pelaksanaan pemilu di tingkat desa dimasing-masing TPS. Mudah-mudahan semua warga masyarakat Sabdodadi  yang mempunyai hak pilih bisa hadir menggunakan hak pilihnya di TPS, harap lurah
. 
Kemudian dilanjutkan pelantikan ketua KPPS se-Sabdodadi oleh ketua PPS Sabdodadi, berdasarkan SK Nomor: 001/PPS-SABDO/III/2014 tentang pembentukan dan pelantikan anggota KPPS desa Sabdodadi dalam penyelenggaraan pemilu DPRD, DPR Prop, DPR RI dan DPD.

Ketua PPK Bantul Bpk. Tri Haryanto mengucapkan selamat kepada KPPS yang telah dilantik menjadi ketua KPPS, semoga bisa bersosialisasi kepada calon pemilih sehingga pada pelaksanaan pemilu dalam menggunakan hak pilih dapat meningkat. Ketua PPK Bantul mengatakan, KPPS harus netral dan tidak berpihak pada partai tertentu sehingga pemilu benar-benar berjalan jujur dan adil.

Materi bimtek disampaikan ketua PPS Sabdodadi Bpk. Agus Haryanto, didampingi Wahid Ari Wibowo, SIP anggota PPK divisi teknis penyelenggara, dimulai dengan pemutaran film simulasi dalam tahapan pemilu, pemungutan suara dan perhitungan suara yang dilanjutkan tanya jawab. Kegiatan berakhir pukul 22.30 wib berjalan aman dan terkendali. (Sihumas Bantul)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger