GIAT PAM TAHUN BARU 2014 POLSEK PANDAK

Rabu, 01 Januari 20140 komentar



Selasa, 31 Desember 2013 mulai pukul 19.00 WIB di wilayah Pandak telah dilaksanakan pengamanan Tahun Baru 2014 yang dilaksanakan oleh peronil Polsek Pandak dengan menempatkan personel di tempat-tempat yang dianggap rawan dan tempat berkumpulnya warga masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun. Seperti di SPBU Cengkiran, SPBU Pandak dan Pasujudan Selo Gilang.

Polsek Pandak juga melaksanakan razia yang dipimpin oleh Kapolsek Pandak AKP Paimun, SH dengan sasaran miras, para penjual  kembang api dan petasan sesuai dengan arahan Kapolres Bantul. Dan hasil dari patroli ke tempat-tempat penjual kembang api dan petasan tidak ditemukan adanya petasan yang dijual. Kapolsek juga menghimbau kepada penjual kembang api, agar meminta kepada para pembeli untuk tidak menyalakan kembang api di dekat rumah penduduk, tower dan kabel listrik agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Kegiatan pengamanan malam tahun baru diwilayah Pandak berjalan dengan tertib dan lancar. (Sihumas Pandak)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger